Pages

Search This Blog

Thursday, December 16, 2010

DEMAM GAME ON LINE

Saat ini siapa yang tak tau akan game online? Yahh.. game online mulai digemari sejak  tahun 1990-an sejak mulai dikenal era 3D dan multimedia. Petualangan pertama Myst dikenal tidak banyak orang. Petualangan ini hanya bisa dinikmatii oleh perorangan saja karena ia masih dalam bentuk format CD room. Namun denganmelesatnya tekhnologi maka game online pun dapat diakses oleh banyak orang dengan petualangan yang lebih seru pula. Serangkaian orang yang tak saling kenal mampu bermain bersama yang dimudahi oleh akses MUDs (Multi-User Dungeons). Dan pastinya di dukung dengan sarana internet  yang bagus dengan software yang bisa menghandle program flash.
Pernah game digunakan dengan system LAN (Local Area Network) sekitar enam atau tujuh tahun yang lalu, atau kerap disebut game jaringan. Game berbasis LAN mulai menjamur di kota-kota besar yang menerapkan system operasi 24 jam. Sejak saat itulah game on line laris di pasaran.
Pecandu game on line sama halnya dengan pecandu rokok. Ia tak akan merasa puas dengan sekali menghisap. Frekuensi yang dihasilkan terlampau rapat. Sama halnya dengan pecandu game online. Jika dahulu play station sudah menjadi kejenuhan para ibu-ibu yang melihat anaknya hanya berkutat di depan layar. Sekarang bertambahlah kecemasan itu karena game online tiada habisnya.
Dalam sebuah film (lupa judulnya…hehe) yang menggambarkan bagaimana pecandu game bisa membuat orang lupa waktu dan lupa kegiatan. Rasa asyik danseur menelusuri tiap detail perjuangan karakter yang dimainkannya bisa menjadi player lupa segalanya. Dan menariknya lagi game online tidak hanya diminati oleh kalanagan anak-anak dan remaja. Bahkan sampai nenek yang sudah udzur.
Asyiknya main game on line mereka sok kenal sok dekat. Dari beberapa karakter yang mereka mainkan, akan sempat terselip untuk sekedar berkenalan antar karakter. Dan itulah pertemanan dunia maya yang mereka dapatkan.
Komunitas game on line telah banyak, lebih-lebih di Indonesia sendiri. Terbukti dengan diadakannya pertarungan para gamer. Untuk lebih jelasnya lihat ink berikut…

No comments:

Popular Posts